Engfa Waraha dan Charlotte Austin merupakan Miss Grand Thailand 2022 dan Runner-Up ke-5 Miss Grand Thailand 2022, yang namanya semakin dikenal setelah didapuk menjadi pasangan utama dalam serial Girls Love ‘Show Me Love’. Kemistri dan kedekatan keduanya tentu saja sukses menarik perhatian banyak penggemar. Tak hanya serial, namun setiap konser ataupun iklan yang dibintangi keduanya juga memiliki daya tarik tersendiri.

Tak disangka berkat kesuksesan yang diraih oleh Engfa dan Charlotte tersebut, ternyata mampu membawa kemajuan pesat bagi tim Miss Grand International atau Miss Grand Thailand. Diketahui perusahaan telah mendaftarkan perubahan timnya menjadi perseroan terbatas dengan nama ‘Miss Grand International Public Company Limited’, sejak 15 Juni 2022 lalu.

Menurut salah satu situs web Bursa Efek Thailand dilaporkan prestasi keuntungan Miss Grand International Public Company Limitied, yaitu:

1. Pada tahun 2021, meraup pendapatan 345 juta Baht (>151 Miliar Rupiah), dengan keuntungan bersih 29 juta Baht (>12 Miliar Rupiah).
2. Pada tahun 2022, meraup pendapatan 320 juta Baht (>140 Miliar Rupiah), dengan keuntungan bersih 48 juta Baht (>21 Miliar Rupiah).
3. 9 bulan pertama di tahun 2023, meraup pendapatan 432 juta Baht (>190 Miliar Rupiah), dengan keuntungan bersih 77 juta Baht (>33 Miliar Rupiah).

Diketahui dalam 9 bulan pertama tersebut, Engfa dan Charlotte mampu meraup pendapatan sebagai kategori Bisnis Manajemen Artis di bawah Miss Grand International, masing-masing dengan nilai sebesar 35 juta Baht (>15 Miliar Rupiah) dan 19 juta Baht (>8 Miliar Rupiah).

Pada tanggal 29 November 2023, Bursa Efek Thailand juga mengungkapkan, bahwa untuk pertama kalinya Miss Grand International Public Company Limited menawarkan 60 juta saham biasa kepada masyarakat umum atau yang dikenal dengan Initial Public Offering (IPO), dengan harga 4,95 Baht (Rp 2.178) per saham, penjualan dijadwalkan akan dimulai pada 4 Desember mendatang.

Tentu saja kabar ini mendapatkan respon positif dari para penggemar. Mereka turut menyemangati dan berharap karier Engfa dan Charlotte semakin cemerlang di masa depan.