Selasa (23/12), GMMTV melalui akun media sosialnya, memberikan pengumuman perihal pengajuan tuntutan untuk melindungi artisnya atas pencemaran nama baik dan pengghinaan kepada aktor di bawah naungannya.

Lagi-lagi Win Metawin menerima ujaran kebencian dari oknum yang tidak bertanggungjawab. Salah satu akun Twitter @/SaiSingWan1 menulis cuitan dimana dalam cuitannya ia mengatakan, jika Win hanya artis yang berkualitas rendah dan tidak dipakai oleh Brand manapun bahkan tidak dilirik oleh Brand-Brand besar lainnya. Oknum tersebut juga membandingkan Win dengan artis lain yang selalu sibuk dengan segala jadwal. Untuk itu GMMTV menunjuk salah satu pengacara untuk menindaklanjuti kasus tersebut.

GMMTV juga menyampaikan bahwa hal tersebut merupakan hal yang salah dan dapat merugikan hak seorang seniman maupun hukum. GMMTV secara tegas menyatakan akan mengambil tindakan hukum terhadap siapa saja yang melakukan kegiatan ilegal serupa di masa mendatang atas nama artis di bawah naungannya.