‘789SURVIVAL’ merupakan sebuah acara survival yang diproduksi oleh TADA Entertainment, dengan menghadirkan 24 peserta dalam acara tersebut yang mulai tayang pada Mei lalu.

Seperti kebanyakan acara survival yang lain dalam membentuk sebuah Boy/Girl Group, para peserta diharuskan mengikuti segala bentuk latihan dan kegiatan yang telah disiapkan, seperti berlatih vokal, menari dan sebagainya. Setelah mengikuti proses latihan mereka akan tampil di atas panggung untuk dinilai oleh para mentor hasil apa saja yang telah dicapai oleh setiap peserta.
Pada Jum’at (11/08), acara tersebut sampai ke babak final, dimana 12 orang yang berhasil masuk ke final dan akan debut. Tentu saja pemilihan ini diambil dari hasil voting dan juga penampilan yang selama ini ditunjukkan oleh ke-12 peserta. Berikut ini adalah 12 peserta yang berhasil debut, yaitu:
1. Kris Kanchanatip (Marc)
2. Dechawat Phondechaphiphat (Copper)
3. Ashirakorn Suvitayasatian (Aa)
4. Tatchai Limpanyakul (Phutatchai)
5. Pongpol Panyamit (Khunpol)
6. Chuthiwat Jankane (Heart)
7. Wasupon Pornpananurak (Peemwasu)
8. Pasawee Sriarunotai (Alan)
9. Nattakit Chaemdara (Nex)
10. Chayanon Phakthin (Thai)
11. T Boonsermsuwong (Jung)
12. Kim Jinwook (Jinwook)
Dalam acara final stage, ke-12 peserta tersebut juga mendapat kesempatan untuk tampil bersama Boy Group Nine by Nine. Nine by Nine merupakan Group yang dibentuk pada 2018 oleh beberapa aktor di bawah naungan Nadao Bangkok pada masanya, namun sayangnya mereka hanya bertahan selama setahun dan bubar pada 2019. Melihat Nine by Nine hadir dalam acara tersebut, banyak penggemar yang menulis cuitan pada laman X (Twitter) mengenai Gruop tersebut, ada yang menulis “Nine by Nine ada di acara ini”, “Mereka bertemu. Apa ini reuni dan sebagainya.”

Sabtu (12/08), ke-12 peserta yang berhasil debut telah menandatangani kontrak dengan label Sonray Music di bawah naungan TADA Entertainment, untuk debut mereka. Mereka juga dikabarkan akan mengadakan acara, yakni Spesial Stage dengan tajuk ‘THE TIME CAPSULE’ yang akan dilaksanakan pada 24 September bertempat Thunder Dome, Muang Thong Thani, Bangkok. Penjualan tiket telah dibuka pada Sabtu (12/08), pukul 10.00 waktu setempat.