Pada Jum’at (15/09) lalu, akun Facebook Nahm Kanchanate Jeenpear mengunggah pesan mengenai donasi untuk kucing bernama Nong Numchok yang tertabrak mobil. Dikabarkan kucing tersebut terluka parah, hingga kekurangan banyak darah. Dalam unggahan tersebut terdapat ringkasan mengenai kebutuhan apa saja dan total biaya yang dibutuhkan, untuk merawat kucing tersebut. Pemilik akun tersebut, juga memberitahukan kepada publik, bahwa siapa saja yang bersedia, diperbolehkan untuk bertanggung jawab mengurus kucing tersebut, “Jika ada yang ingin bergabung, silahkan kirim pesan kepada kami,” tulis Nahm Kanchanate.
Pembaruan terbaru dari pemilik akun, bahwa kucing tersebut masih dalam keadaan kritis, masih memerlukan pengobatan lanjutan. Saat ini, kucing tersebut masih menggunakan alat bantu oksigen, karena otak kucing luka parah, pergeseran pada mata, rahang, dan perut, jumlah darah menurun, serta tekanan darah rendah.
Sehari setelahnya, akun facebook tersebut kembali mengunggah profil seseorang yang disebut akan bertanggung jawab atas kebutuhan kucing tersebut. Siapa sangka jika orang tersebut adalah artis yang sedang naik daun, yaitu Bright Vachirawit.
Pemilik akun Facebook Nahm Kanchanate Jeenpear mengucapkan terima kasih kepada Bright Vachirawit melalui unggahannya, “Sesudah ini jika si kucing dirawat dan dapat hidup normal, siapa yang mau menjaga kucing itu? Anda dapat menghubungi saya,” ucap Nahm Kanchanate Jeenpear.
Respon publik ketika melihat unggahan pada akun Facebook Nahm Kanchanate disambut antusias lalu direspon positif oleh publik. Beberapa komentar yang diunggah oleh publik, seperti, “Bright sangat baik sekali,” atau, “Semoga Kucing nya segera sembuh, Terima kasih Bright,” dan masih banyak komentar dukungan lainnya.