Wisuda atau menyelesaikan pendidikan di perguruan tinggi merupakan sebuah momen yang ditunggu-tunggu oleh setiap orang yang menapaki jenjang pendidikan. Banyak orang yang saat ini sedang berlomba-lomba untuk menyelesaikan studi mereka, baik dari masyarakat maupun para selebriti. Meski disibukkan dengan berbagai jadwal syuting namun mereka tetap melanjutkan studi mereka.

Seperti dua aktor asal Thailand yang baru saja diwisudakan pada Minggu (22/09), yakni Phuwin Tangsakyuen (Information and Communication Engineering) dan Ryu Danudol Suranapornchai (Faculty of Communication Art) di Chulalongkorn University.

Acara tersebut juga dihadiri oleh keluarga, teman seprofesi serta para penggemar yang hadir dan memberikan ucapan selamat kepada idolanya. Phuwin dan Ryu juga mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang hadir dalam acara tersebut, mereka juga mengunggah momen bahagia mereka melalui akun Instagramnya masing-masing.
Congratulations Phuwin & Ryu ❣️