Setelah pandemi Covid-19 mulai berangsur-angsur membaik banyak selebriti pun kembali mengadakan Fan Meeting, Konser dan berbagai Event untuk bertemu dengan para penggemar di berbagai negara Asia maupun Eropa.

Tak ketinggalan penyanyi asal Thailand satu ini, yakni Jeff Satur yang akan mengadakan Tour ke beberapa negara Asia, seperti Macau, Kaohsiung (Taiwan) pada September mendatang. Tak hanya itu, Indonesia juga termasuk salah satu negara yang akan dikunjungi oleh Jeff Satur. Ini merupakan kedua kalinya ia mengadakan konser di Jakarta, Indonesia.

Tour bertajuk ‘Space Shuttle No.8 Asia Tour’ akan berlangsung di Indonesia pada 16 November mendatang. Hal tersebut diumumkan melalui akun X (Twitter) @/wayferrecords pada Selasa (18/06). Untuk informasi tempat dan tanggal penjualan tiketnya, penggemar dapat mengikuti akun media sosial dari sang penyanyi.