First Kanaphan dan Khaotung Thanawat adalah dua aktor GMMTV yang sukses dalam dunia peran. Mereka berhasil membangun chemistry lewat serial yang dimainkan, salah satunyanya adalah ‘The Eclipse’ yang tayang tahun 2022.

Pada Kamis (09/03), keduanya diundang dalam acara ‘Oscar Party’ yang diadakan di Paragon Cineplex 5th Floor, Siam Paragon. Oscar Party sendiri adalah acaea yang diselenggarakan oleh Major Cineplex Group bekerja sama dengan True Visions dan True Visions Now dan disiarkan secara langsung untuk merayakan Academy Awards ke-95.

Ada beberapa aktor lain yang turut hadir seperti, Ree Phong Loprasert, Vimollak Nilwilaiporn, Laney Mechanics dan lainnya. Dalam acara ini, First-Khaotung memenangkan  penghargaan ‘Best Actor Of The Year’ dari serial ‘The Eclipse’. Terlihat First-Khaotung juga berfoto bersama pemenang lainnya.

Tak hanya itu, penggemar juga memberikan keseruan acara tersebut melalui cuplikan saat First Khaotung sedang live wawancara. Tagar #OscarsPartyxFirstKhaotung juga menghiasi laman Twitter tentang Oscar Party 2023.

Sekali lagi selamat untuk First-Khaotung!