Seperti diketahui jika ‘Pride Month’ atau Bulan Kebanggaan sebagai peringatan kesetaraan untuk LGBTQ+ tengah diperingati di sepanjang bulan Juni 2023, di negara Thailand sendiri, telah diadakan perayaan yang meriah di pusat kota Bangkok dengan tajuk ‘Bangkok Pride 2023’. Banyak orang yang ikut andil dalam perayaan tersebut, bukan hanya dari kalangan orang biasa, tapi juga dari kalangan selebriti. Selain ikut turun di jalan dalam perayaan, banyak juga yang menyuarakan mengenai kesetaraan melalui media sosial masing-masing. Tak terkecuali aktor yang dikenal melalui perannya dalam serial Boys Love ‘EN OF LOVE: Love Mechanics’, yakni War Wanarat.

Pada Minggu (04/06), untuk memperingati Bulan Kebanggaan, War mengunggah gambar ilustrasi dirinya yang memakai helm kaca penuh bunga warna warni, serta tangan yang memegang bendera pelangi dengan tanda ‘=’. War juga menambahkan keterangan, “Karena penuh warna, hidup jadi indah 🏳️🏳️🌈.” Namun, tak disangka War banyak menerima komentar yang menjurus ke dalam ujaran Hom*fobia. Beberapa komentar tersebut menuliskan jika ingin berhenti mengikuti akun Instagram War. Bahkan ada yang berkomentar mengutuk dan lain sebagainya. Ada pula yang mengatakan, “Kamu sangat menggemaskan, dan berhak mendapatkan wanita cantik. Bukankah ini menjijikan?”
Namun, tak sedikit pula penggemar yang terus memberikan dukungan kepada War. Mereka menuliskan komentar penyemangat dan meminta War untuk tidak mempedulikan komentar buruk. Banyak juga penggemar yang mempertanyakan, bagaimana orang-orang tersebut telah mengikuti War sejak lama, tapi tidak mengetahui jika War merupakan salah satu aktor dari serial Boys Love. Penggemar meminta orang-orang tersebut untuk berhenti berkomentar buruk di kolom komentar unggahan War tersebut.