LYKN adalah Boy Group yang dibentuk melalui acara survival ‘GMMTV Project Alpha’ pada Oktober 2022. Dengan beranggotakan 5 orang, yakni Hong (Hong Pichetpong), Lego (Lego Rapeepong), Nut (Nut Thanat), Tui (Tui Chayatorn) dan William (Wiliam Jakrapatr).

Kamis (03/08), LYKN kembali merilis sebuah musik video dengan judul ‘Umm Umm’ pada saluran YouTube RISER MUSIC. Lagu ini merupakan lagu kedua setelah lagu ‘May I’ yang dirilis pada Mei lalu, sebagai single debut mereka.

Dikutip dari media massa Thailand, kelima member tersebut menjelaskan, “Kami bersemangat juga telah berlatih sangat lama untuk musik video ini. Tak seperti single pertama, lagu ini memiliki banyak detail dan nuansa yang berbeda, tetapi akan ada bagian setiap member di dalamnya. Bernyanyi sambil menari cukup sulit bagi kami karena beberapa gerakan dan alur yang rumit. Kami berterima kasih kepada semua yang telah membantu dalam proses syuting musik video ini. Lagu ini sangat bagus kami menyukainya. Meski beberapa bagian terlihat sulit tetapi kami menyelesaikannya.”

Tagar #UmmUmmLYKNmv memenuhi laman X (Twitter) dengan berbagai cuitan, cuplikan MV bahkan foto para member. Penggemar tak hentinya memuji kelima member tersebut setelah lagu tersebut dirilis.