Kepopuleran dua aktris cantik di bawah naungan agensi Idol Factory Thailand, yakni Freen Sarocha dan Becky Armstrong setelah sukses membintangi serial Girls Love ‘GAP The Series’ memang tidak bisa diragukan lagi. Bahkan keduanya dianggap partner kerja dalam serial Girls Love pertama, yang dapat meraih kesuksesan dengan memenangkan banyak penghargaan di era ini.

Banyak Brand lokal yang mulai melirik keduanya untuk bekerja sama atau menjadi bintang tamu dal acara yang diadakan oleh Brand-brand tersebut, salah satunya adalah Brand TPartner Thailand. TPartner merupakan salah satu Merek perusahaan impor dan distribusi barang bawaan yang berfokus pada tas travel (koper). Beberapa waktu lalu, perusahaan ini menggandeng Freen-Becky dalam sebuah proyek bernama ‘My Partner Project x TPartner x FreenBecky’. Dalam acara yang ditayangkan pada Jum’at (23/06) tersebut, Freen-Becky memanjakan penggemar dengan interaksi dan kedekatan keduanya. Tak hanya itu, dalam proyek ini Freen-Becky juga mendesain beberapa gambar ciptaan mereka sendiri untuk stiker dan tali koper TPartner. Pihak TPartner juga mengeluarkan dua desain koper edisi ‘My Project Partner’ dengan stok terbatas.

Namun, sayangnya ada beberapa oknum yang menggunakan gambar tersebut untuk mencari keuntungan sendiri, dengan menjual produk tidak resmi milik mereka. Bahkan dikabarkan ada yang melakukan tindak penipuan. Menanggapi hal yang terjadi, akhirnya akun Twitter @/myprojectpartner menuliskan sebuah cuitan mengenai pelanggaran hak kekayaan intelektual pada Sabtu (24/06). Pihaknya juga meminta dukungan dari para penggemar dengan cara tidak membeli barang ilegal tersebut untuk menghentikan promosi.

Menyusul pernyataan dari pihak penyelenggara, pihak Idol Factory akhirnya juga mengeluarkan sebuah pernyataan yang sama. Pihaknya menyatakan jika pelanggaran hak cipta merupakan tindakan melanggar hukum. Idol Factory juga meminta agar oknum tersebut berhenti untuk menggunakan, mereproduksi, memodifikasi, mengedit, atau mendistribusikan bagian mana pun dari karya ini tanpa izin tertulis. Menanggapi hal ini, penggemar juga meminta semua orang membeli barang di pihak resmi My Project Partner.