Dikenal sebagai aktor dengan bayaran tertinggi di Channel 3, Boy Pakorn dikabarkan tidak memperpanjang kontraknya dengan perusahaan tersebut setelah 15 tahun berkarier. Kabar ini pertama kali diumumkan oleh Boy pada sesi interview bersama awak media di acara Upacara Pemujaan Batu Maha Shivalinga di Hotel Chuchai Buri Sri Amphawa, Thailand pada Jum’at (08/12).
Dilansir dari Daradaily, Boy menjelaskan mengenai keputusannya tersebut, “Kontraknya sekarang sudah berakhir. Jika kalian bertanya apakah saya akan melanjutkan, saya tidak melanjutkannya lagi. Selanjutnya, saya akan menjadi aktor independen. Bagi saya, Channel 3 adalah segalanya. Saya juga bisa eksis sampai saat ini semua karena Channel 3 yang merawat saya dan memberi saya kesempatan,”

Pria kelahiran 1984 ini juga menyampaikan, bahwa usianya menjadi salah satu alasan untuk dirinya enggan memperpanjang kontrak. “Ini juga masalah usia. Masih banyak hal yang harus saya lakukan. Saya harus mengambil tanggung jawab lebih dan saya ingin mencoba sesuatu yang baru dan saya baru saja menyelesaikannya bulan lalu,” tambahnya.
Meskipun tidak lagi bersama Channel 3, kesibukan Boy tetap sama sebagai seorang aktor, yakni menjalani syuting, menghadiri acara, dan masih banyak lainnya.