Pada dasarnya kematian adalah takdir seluruh makhluk hidup. Semua yang bernyawa pasti akan mati sesuai ajalnya atas izin, takdir dan ketetapan-Nya. Meninggalkan luka dalam bagi keluarga yang ditinggalkan
Kabar duka baru saja datang dari salah satu artis asal Thailand, yaitu Benz Attanin Thaninpanuwiwat atau dikenal dengan Benzalert yang merupakan seorang aktor sekaligus penyanyi. Benz pertama kali debut dalam serial ‘End of Love: This is Love Story’.
Pada Senin (09/10), melalui akun instagram pribadinya, ia mengunggah foto sang kakek dengan keterangan, “Beristirahatlah dalam damai kakek.” Kakek Benz tutup usia pada umur 78 tahun. Banyak dari penggemar yang menyampaikan belasungkawa melalui komentar yang diunggah oleh Benz.
Turut berduka cita untuk mendiang dari kakek Benz 🤍