Jirakit Kuariyakul atau sering disapa Toptap adalah artis asal Thailand. Setelah tidak memperpanjang kontrak dengan GMMTV, ia mulai melanjutkan karirnya sebagai artis independen dan sibuk dengan segala jadwalnya.
Kabar kurang menyenangkan datang dari sang aktor, pada Kamis (19/01). Melalui cerita Instagram miliknya, ia mengunggah sebuah foto menunjukkan halaman facebook miliknya. Dalam unggahan tersebut ia menyertakan keterangan, “Seseorang meretas halaman FB-ku. Diretas. Ada yang tahu ini kenapa?’. Ia juga menulis cuitan pada Twitter miliknya yang berbunyi ‘Someone hacked my FB page’. Namun beruntungnya tidak ada perubahan signifikan pada halaman tersebut.
Para penggemar yang melihat cuitan tersebut lalu meninggalkan komentar dengan berkata, “Bagaimana itu bisa terjadi”, “Orang yang meretas akun FB adalah orang jahat”, “Semoga akunnya segera kembali” dan lain sebagainya. Penggemar juga berharap agar Toptap lebih berhati-hati dikemudian hari.