Dua pasangan aktor yang dikenal luas oleh publik berkat perannya dalam serial ‘Cutie Pie The Series’, yaitu Zee Pruk dan NuNew Chawarin kerap kali membuat para penggemarnya gempar atas interaksi mereka. Seperti baru-baru ini, tepatnya pada pergantian tahun 2022 lalu, keduanya nampak membagikan momen manis melalui akun Instagram pribadi, menikmati malam perayaan pergantian tahun.
Di sisi lain, Zee Pruk juga nampak memberikan sebuah hadiah berupa perlengkapan karaoke kepada Nunew, sebagai bentuk dukungannya terhadap kemampuan NuNew. Hal tersebut diabadikan oleh Nunew dan ia bagikan melalui unggahan Twitter pada Sabtu (31/12). Nunew juga menambahkan sebuah ungkapan berisi, @/CwrNew “Terima kasih atas kado tahun barunnya. Semalam aku pulang dan segera membukanya, aku gak nyangka kamu memberikan ini. Aku sangat menyukainya. Jangan khawatir bahwa aku tidak suka, terima kasih atas hadiah dan cinta yang telah diberikan kepadaku. Selamat tahun baru!”
Tak mau kalah, NuNew juga memberikan hadiah kepada Zee Pruk, berupa paperbag dari brand Louis Vilton yang belum diketahui isinya, namun kemudian dibagikan melalui Twitter pribadi @/zee_pruk yang memperlihatkan video Nunew tengah mengucapkan terima kasih serta menyerahkan hadiah yang ia bawa. Zee juga menambahkan sebuah kutipan, yaitu “Aku juga suka hadiahmu. Mari tingkatkan kemampuanmu dan ayo kita bersorak bersama. Ketampananmu akan berlipat sepertinya dari 100% menjadi 1000%, hahaha. Terima kasih telah memilih hadiah untukku juga.”
Hal tersebut membuat penggemar gemas tentu saja dan membalas cuitan Twitter keduanya dengan kalimat godaan, dukungan serta harapan untuk kesuksesan mereka di tahun baru ini.