GMM GRAMMY merilis sebuah musik video hasil kolaborasi antara beberapa aktor terkenal, yakni Peck Palitchoke, Nanon Korapat, Krist Perawat, Gawin Caskey, Jam Rachata, Film Thanapat, Bright Norraphat serta 5 anggota Boy Group PERSES (Wikorn Buranapinyo, Naran Vikairungroj, Tharakorn Khamsing, Krittin Sosungnern, Perawit Pinta).

Lagu dengan judul ‘There Is You There Is Me (Safe Zone)’ ini dirilis pada Rabu (15/11), melalui kanal YouTube GMM GRAMMY OFFICIAL. Lagu ini dirilis dalam rangka ulang tahun ke-40 dari GMM GRAMMY, yang diambil dari pesan-pesan para penggemar dan digabungkan bersama pesan yang ditulis oleh 6 aktor tersebut, hingga menghasilkan lagu ‘Safe Zone’ untuk seluruh penggemar di Thailand maupun Internasional.

Lagu ‘There Is You There Is Me (Safe Zone)’ bisa disebut sebagai ucapan terima kasih dalam setiap kesempatan dengan kebahagiaan. Dalam lagu tersebut mengunakan tema warna warni yang begitu menarik dengan unsur dessert atau makanan penutup.

Adapun perwakilan dari beberapa aktor untuk menyampaikan pesan kepada penggemar, yakni:

• Peck Palitchoke, “Dimanapun kamu berada pastikan untuk tetap bahagia. Ada dan tidaknya orang yang mencintaimu, kamu hanya akan terus berjalan. Saya sangat senang bekerja dengan semua orang”

• Bright Norraphat, “Saya sangat senang berkerja bersama Senior dan Junior di GMM. Zona aman saya adalah ketika di rumah bersama keluarga dan teman-teman di sini”

• Nanon Korapat, “Saya merasa sangat senang menjadi bagian dari lagu ini dan bisa berkolaborasi dengan saudara-saudara di GMM”

• Krist Perawat, “Saya sangat senang menjadi bagian dari proyek ini. Titip lagu ‘Safe Zone’ ayo nonton MV!”

Jangan lupa menonton musik video tersebut. Tekan suka, komentar lalu bagikan.

Happy Anniversary 40th GMM GRAMMY ♥️