Seperti yang kita ketahui jika Santa Pongsapak sedang berpartisipasi dalam acara survival ‘My Teenage Boy/Fantasy Boys’ di Korea Selatan selama beberapa bulan ini.

Pada penampilan di panggung ke-2, 4 Mei lalu, Santa mendapatkan peringkat ke-29. Hal tersebut sempat membuat para penggemar terkejut dengan hasil yang diperoleh Santa, namun tak patah semangat ia terus berlatih meski dirinya sempat jatuh sakit.

Kamis (11/05), pada penampilan minggu ke-3 ia bergabung bersama trainee lain yang bersama-sama membawakan lagu ‘Ko Ko Bop’ milik Boy Group EXO, salah satu Boy Group terkenal yang berada di bawah naungan SM Entertainment. Setelah penampilan tersebut tentunya ada penilaian dari mentor dan juga perhitungan hasil voting.

Penilaian tersebut berdasarkan jumlah skor di ruang latihan, poin bonus khusus, dan hasil voting dari seluruh dunia untuk 27 trainee yang akan masuk dalam babak selanjutnya, yakni babak semi final acara tersebut. Hal menggembirakannya adalah Santa Pongsapak berhasil naik dari peringkat ke-29 ke peringkat ke-9, dan ia berhak masuk ke semi final. Tentu saja itu merupakan hal yang sangat membahagiakan bagi para penggemar dan juga hasil dari kerja keras Santa sendiri.

“Saya akan melakukan yang terbaik untuk menjaga diri sendiri, juga akan bekerja lebih keras lagi. Terima kasih kepada penggemar yang selalu mendukung saya dan memberi suara kepada saya,” ungkap Santa pada acara pengumuman peringkat tersebut.

Ucapan selamat datang dari para mentor, trainee bahkan penggemar yang menulis banyak cuitan dan unggahan ucapan selamat untuk sang aktor. Mari tetap mendukung Santa untuk penampilan selanjutnya dan juga segala proses yang ia lakukan.

Selamat Santa 💞