Banyak oknum tak bertanggung jawab yang menghalalkan segala cara dan ingin mengambil keuntungan dari korbannya, melalui suatu kejadian atau mengatasnamakan seorang yang dikenal khalayak ramai, seperti artis atau selebritis. Sama seperti yang baru-baru ini terjadi pada aktor di bawah naungan agensi GMMTV, yakni Boun Noppanut.
Sebelumnya beredar kabar, jika Boun akan melangsungkan sebuah perayaan ulang tahunnya bersama para penggemar di China. Namun kabar tersebut akhirnya ditepis oleh pihak perusahaan, pada Kamis (18/07). Melalui media sosial pihaknya menyatakan, bahwa pihaknya telah diberitahu oleh penggemar tentang sebuah acara bertajuk ‘Boun’s Birthday Party in China’, yang menggunakan nama artis di bawah naungannya, Boun Noppanut.

Pihak GMMTV mengklarifikasi, bahwa acara tersebut tidak mendapatkan izin dari perusahaan atau sang Artis sendiri, serta tidak ada acara semacam itu yang akan diselenggarakan untuk memperingati ulang tahun Boun. Pihak perusahaan menghimbau agar penggemar bisa lebih berhati-hati untuk menerima informasi dari sumber yang kurang bisa dipercaya agar tidak mengalami kerugian apapun.
Menanggapi hal tersebut penggemar berterima kasih atas tindakan cepat yang diberikan oleh pihak GMMTV. Mereka juga berharap hal seperti ini tidak terulang kembali di masa depan.