Perth Veerinsara adalah salah satu aktris cantik asal Thailand. Ia mengawali debut dalam serial ‘Why R U?: The Series” dan berperan sebagai tokoh Zol. Saat ini, Perth berada di bawah naungan agensi One 31 Thailand.
Pada akhir tahun 2022 lalu, namanya sempat menjadi perbincangan karena dikabarkan menjadi orang ketiga dalam hubungan Toy Pathompong dan Gina Virahya. Dirinya dan Toy terlihat sedang mengunjungi kuil secara bersama. Pada Kamis (05/10), dalam acara ‘VIP FIRST PREVIEW’ yang diselenggarakan di SF World Cinema, Central World, beberapa awak media ada yang bertanya pada Perth terkait hubungan percintaannya.

Dikutip dari DaraDaily, Perth mengungkapkan, “Untuk saat ini, saya benar-benar sedang lajang. Saat ini, saya sedang menikmati pekerjaan yang saya lakukan. Sulit membagi waktu, namun saya tetap meluangkan waktu untuk keluarga. Tidak ada anak laki-laki yang masuk, bahkan bukan dari aplikasi. Saya tidak memikirkannya.”
Sedangkan terkait rumor orang ketiga yang sempat menimpanya beberapa waktu lalu, Perth juga menambahkan, “Saat ini semua baik-baik saja. Berbicara tentang Gina, ia adalah teman yang baik saat di lokasi syuting, bahkan sangat membantu. Kami tidak pernah membicarakan berita tersebut karena kami berdua tahu tidak ada masalah. Semua berita yang sebelumnya sempat beredar adalah kesalahpahaman. Sekarang saya benar-benar lajang, tidak ada yang bisa saya goda.”