Aktor tampan yang bernaung di bawah agensi GMMTV, yakni Marc Pahun Jiyacharoen atau biasa dipanggil Marc, dirinya melakukan debut akting pada tahun 2018 dengan menjadi pemeran pendukung di ‘Friend Zone The Series’. Ia memainkan peran utama pertamanya di tahun 2020 dalam serial ‘My Gear And Your Gown’ bersama lawan mainnya, yaitu Win Pawin.

Mungkin beberapa dari penggemar belum mengetahui, jika ada kabar yang sempat membuat terkejut. Pasalnya, siapa sangka jika Marc telah mengubah namanya dari Marc Pahun Jiyacharoen menjadi Marc Natarit Worakornlertsith. Marc tidak hanya mengganti nama depan, namun juga mengganti nama keseluruhan marganya, kecuali nama panggilan.

Kabar ini pertama kali dibagikan oleh akun Fanbase Marc yang mengunggah poster di akun Twitter dan Instagram @/Marc_OfficialTH, @/marcmc_officialth pada 5 Mei lalu yang bertuliskan, “MARC NATARIT WORAKORNLERTSITH. this is NATARIT.” Kabar tersebut diketahui saat Marc melakukan siaran langsung di akun Instagram miliknya pada 3 Mei lalu. Mengetahui hal tersebut penggemar ramai membagikan utasan tersebut dengan berbagai respon.