Pelanggaran privasi artis kembali terjadi. Kali ini hal kurang menyenangkan tersebut dialami oleh salah satu aktris di bawah naungan agensi IDOL FACTORY Thailand, yakni Freen Sarocha. Diketahui jika ada beberapa orang yang menguntit Freen hingga ke kediamannya, mengambil foto dan video serta memperjualbelikan hasil rekaman tersebut untuk mendapatkan keuntungan pribadi.

Kejadian ini ditanggapi oleh pihak Idol Factory pada Jum’at (28/07). Pihaknya memberikan pengumuman, jika ada yang menguntit Freen dan telah menyewa pengacara untuk menempuh jalur hukum. Sehari sebelumnya, pihak Idol Factory juga membuat cuitan dan mengunggah foto yang diduga dua orang penguntit dan memberikan keterangan, “Tolong hentikan pelecehan Anda.” Cuitan tersebut sempat menuai protes karena pihak Idol Factory tidak segera melakukan tindakan tegas dan hanya menulis cuitan saja.

Setelah ditelusuri, tindakan yang diambil oleh pihak Idol Factory diawali oleh salah satu Fanclub Freen asal China, yakni @/pineapplesCN yang mencoba menghubungi akun Fanclub resmi Freen dan akun Idol Factory untuk melaporkan kejadian tersebut, namun tidak mendapatkan respon. Akhirnya pada 25 Juli lalu, akun tersebut mencoba menulis cuitan dengan menandai akun @/IDOLFACTORYTH dan menuliskan, “Hubungi kami.” Akun tersebut sempat menuai protes dari beberapa pihak karena dianggap tidak sopan dengan tiba-tiba menandai akun perusahaan tanpa konteks yang jelas. Beberapa juga menilai jika perusahaan tidak memiliki kewajiban untuk melakukan kontak langsung dengan semua akun Fanclub. Namun banyak juga penggemar Freen yang ikut membantu dengan membalas, serta membagikan ulang cuitan tersebut dan turut menandai akun @/IDOLFACTORYTH.

Setelah pihak Idol Factory membuat pengumuman tersebut, akun Fanclub @/pineapplesCN terlihat membalas dengan sebuah catatan yang berisi, jika pihaknya telah menghubungi Idol Factory selama satu Minggu terakhir, namun tidak mendapatkan respon. Akhirnya pihak Pineapples CN menghubungi pengacara dan melacak informasi pelaku secara mandiri.

Banyak penggemar yang berterima kasih atas tindakan yang dilakukan oleh Fanclub tersebut dan mengkritik kinerja perusahaan yang dianggap lamban. Mereka juga mengkhawatirkan keadaan Freen, karena diketahui jika Freen memiliki ‘Panic Attack’. Sementara itu, di sisi lain banyak juga yang menuntut perusahaan untuk lebih memperhatikan keselamatan artisnya. Apalagi beberapa waktu lalu, sempat muncul kabar mengenai ancaman pembunuhan terhadap partner Freen dalam beberapa serial, yakni Becky Armstrong.