Mario Maurer adalah seorang aktor dan model asal Thailand. Ia memulai karirnya pada usia 16 tahun sebagai model dan debut akting pada 2017 dalam sebuah film berjudul, ‘ The Love of Siam’, dan namanya kian dikenal banyak orang.
Rabu (01/02), Mario menghadiri konferensi pers untuk film terbarunya berjudul ‘Khun Pan 3’. Dalam wawancara ada wartawan yang memberi pertanyaan kepadanya mengenai sang kekasih, yakni Junji Janjira yang memilih untuk membekukan sel telurnya. “Dia tidak berkonsultasi dengan saya karena dia punya konsultan sendiri. Dia tidak memberi tahu semua orang dan itu normal karena itu hal yang perlu diurus. Wanita juga memiliki masalah tubuh seperti ini dan dia sangat siap untuk hal tersebut, secara pribadi Junji mengatakan jika tidak ada tekanan dan ketika ditanya apakah itu untuk rencana masa depan? Dia mengatakan jika itu rencana namun tidak menentukan apa pun.” jawab Mario.
Mario juga menceritakan momen akhir tahun dan tahun barunya di Jerman. Ia bepergian ke daerah lain di sana dan bersepeda motor bersama teman-temannya. “Itu merupakan waktu bersantai yang baik apa lagi itu adalah tempat yang saya sukai dan juga waktu yang baik setelah bekerja sepanjangan tahun.” ucap Mario.
Sedikit informasi untuk Film dari Mario, yakni ‘Khun Pan 3’ akan tayang di Bioskop pada 2 Maret 2023.