Bow Maylada adalah model, penyanyi dan artis asal Thailand. Dia memulai debut pada 2010 sebagai member Girl Group ‘Kiss Me Five’ di bawah naungan Kamikaze. Namun kini Bow melanjutkan karirnya di bawah naungan Channel 3. Berawal dari couple fantasy, Bow dan Alek Teeradech dalam sebuah video klip, kini sudah setahun mereka menjalin hubungan. Tak hanya momen bahagia, momen lucu pun sering mereka bagikan melalui unggahan instagram masing masing.
Rabu (25/01), Bow mengunggah foto seksi dengan keterangan, “My Ecstasy”. Lalu Alek menjadi komentar pertama menulis, “Sudah mabuk” yang merujuk dari makna harfiah ekstasi. Bow mengunggah foto ini karena dia tengah menjadi model untuk MV terbaru Bright Vachirawit, yang berjudul ” My Ecstasy”. Foto ini membuat Alek terperangah karena memang pada dasarnya badan kekasihnya yang sudah seksi. Artis cantik Chippy Sirin juga menulis komentar, “Saya tak tahan lagi”. Ditambah lagi sahabatnya, Ben Raviyanun yang menambahkan komentar, “Sangat Cantik”. Dan masih banyak lagi komentar dari kalangan selebritis dan penggemarnya.